Nani Molta Papene, 1301090 (2017) PERAN ORANG TUA SEBAGAI PENDIDIK DALAM PEMBENTUKAN KARAKTER KRISTIANI ANAK DI JEMAAT GMIBM PAULUS PUSIAN. Skripsi thesis, Institut Agama Kristen Negeri Manado.
Cover.pdf
Download (16kB)
Abstrak.pdf
Download (244kB)
Daftar-Isi.pdf
Download (25kB)
Bab V.pdf
Download (125kB)
Abstract
Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui (1) bagaimana peran orang tua dalam pembentukan karakter Kristiani anak di Jemaat GMIBM Paulus Pusian. (2) kendala – kendala dalam pelaksanaan PAK di keluarga (3) upaya – upaya yang dilakukan dalam menghadapi kendala – kendala pelaksanaan PAK di keluarga. Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah kualitatif dengan menggunakan teknik pengumpulan data (1) observasi, (2) wawancara, (3) dokumentasi. Instrumen penelitian yang digunakan ialah peneliti sendiri dilengkapi pedoman wawancara, kamera foto, alat perekam suara dan cacatan lapangan. Analisis data yaitu menggunakan langkah – langkah berikut: (1) pengumpulan data (2) kategori data (3) reduksi data (4) penyajian data (5) kesimpulan.
Berdasarkan hasil analisis maka diperoleh kesimpulan (1) orang tua belum melaksanakan tanggung jawab secara maksimal dalam keluarga untuk mendidik anak, kurangnya pemahaman orang tua mengenai tugasnya sebagai pendidik juga pemberi teladan bagi anak. (2) kendala – kendala yang dihadapi yaitu, kesibukan kerja orang tua, kelemahan ekonomi dan pendidikan yang rendah. (3) upaya yang dilakukan yaitu orang tua terus mengingatkan anak agar mendengarkan pengajaran yang diberikan orang tua.
Berdasarkan kesimpulan di atas, maka disarankan: (1) Orang tua harus memperlengkapi diri dengan buku – buku bermutu tentang Alkitab dan pendidikan anak dalam keluarga (2) untuk gereja agar lebih memperhatikan kegiatan – kegiatan anak dan juga memberi pembinaan khusus bagi orang tua mengenai pendidikan anak sehingga dapat melaksanakan tugasnya sebagai pendidik utama yang dipercayakan Tuhan dalam keluarga.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | orang tua, pendidikan keluarga, karakter Kristiani |
Subjects: | A General Works > AS Academies and learned societies (General) |
Divisions: | Ilmu Pendidikan Kristen > Pendidikan Agama Kristen |
Depositing User: | Unnamed user with email stakn.manado@gmail.com |
Date Deposited: | 14 Jul 2022 03:21 |
Last Modified: | 14 Jul 2022 03:21 |
URI: | http://repository.iaknmanado.ac.id/id/eprint/397 |