URGENSI LITURGI BAGI SISWA SDK MARANATHA SAMBUARAN DAN IMPLIKASINYA BAGI PENDIDIKAN AGAMA KRISTEN

Alendoner Rengki, 0801577 and Dodolang, Efert Y. and Ambalauw, B. (2011) URGENSI LITURGI BAGI SISWA SDK MARANATHA SAMBUARAN DAN IMPLIKASINYA BAGI PENDIDIKAN AGAMA KRISTEN. Skripsi thesis, Institut Agama Kristen Negeri Manado.

[thumbnail of cover.pdf] Text
cover.pdf

Download (46kB)
[thumbnail of abstrak.pdf] Text
abstrak.pdf

Download (633kB)
[thumbnail of daftar isi.pdf] Text
daftar isi.pdf

Download (643kB)
[thumbnail of BAB V.pdf] Text
BAB V.pdf

Download (715kB)

Abstract

Penelitian ini mengangkat tentang URGENSI LITURGI BAGI SISWA SDK MARANATHA SAMBUARAN DAN IMPLIKASINYA BAGI PENDIDIKAN AGAMA KRISTEN. Penelitian yang penulis lakukan ini berguna untuk meningkatkan dan mengembangkan serta memperdalam ilmu pengetahuan yang dipelajari sebagai calon sarjana PAK, sehingga mampu mengatasi masalah-masalah yang terjadi di SDK Maranatha Sambuara. Dapat dijadikan suatu acuan bagi guru PAK di SDK Maranatha Sambuara Kabupaten Kepulauan Talaud dalam mengawali pelaksanaan proses belajar mengajar atau kegiatan lainnya. Memberikan sumbangan pemikiran kepada Guru PAK dalam rangka meningkatkan tri tugas gereja yaitu bersekutu, bersaksi dan melayani sebagai bagian dari liturgi yang teratur dan tertib. Hasil pemikiran ini diharapkan dapat memberikan sumbangan pikiran secara teologis filosofis bagi sekolah dalam rangka meningkatkan kualitas ibadah yang kreatif dan inovatif.
Hasil – hasil penelitian menunjukkan bahwa liturgi, sebagai karya penyelamatan Allah didalam Kristus diperagakan/dirayakan sehingga dapat dihayati : dalam doa permohonan, pujian syukur dipanjatjan kepada Allah dengan perantaraan Kristus dalam perayaan itu, kita mengungkapkan tanggapan kita kepada misteri Kristus secara manusia dalam “Karya Bakti” kita kepadaNya. Wujud tindakan Kasih Allah kepada manusia serta pelayanan gereja secara utuh bagi gereja. PAK secara dasariah adalah kegiatan belajar mengajar bersama dalam persekutuan, sebab persekutuan memikul tanggung jwab dan menyediakan kesempatan guna mendidik dirinya sendiri.
Berdasarkan hasil penelitian maka disarankan membuat beberapa kesimpulan dari apa yang telah diuraikan dalam skripsi ini dan mengungkapkan beberapa saran yang berguna bagi perkembangan PAK di SDK Maranatha Sambuara. Gerakan reformasi oleh para reformis, pimpinannya berpusat pada semboyan Sola Fide dan Sola Gratia dan Sola Sciptura (hanya oleh iman, hanya oleh Angras dan hanya oleh Alkitab). Dari antara para reformis liturgi adalah yang paling irasional sedangkan pada Calvin, Zanugli, dan Bucer penganut dari pemikiran modern. Pentingnya perpustakaan buku-buku rohani anak-anak termasuk buku khotbah, drma rohani, serta bentuk-bentuk liturgi menurut tahun gereja.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Liturgi
Subjects: A General Works > AS Academies and learned societies (General)
Divisions: Ilmu Pendidikan Kristen > Pendidikan Agama Kristen
Depositing User: Unnamed user with email stakn.manado@gmail.com
Date Deposited: 14 Mar 2022 03:59
Last Modified: 14 Mar 2022 03:59
URI: http://repository.iaknmanado.ac.id/id/eprint/243

Actions (login required)

View Item
View Item